
Gambar tampilan APK higgs domino island
Chanelnusantara.com – Batam | Pasca ditutupnya fitur tombol kirim pada aplikasi higgs domino island, aplikasi game yang sangat kontraversial ini kini telah muncul lagi di Playstore.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Sebagaimana diketahui, aplikasi higgs domino island ini sebelumnya sudah dihapus dari playstore karena terdeteksi sebagai konten negative oleh Diskominfo RI.
Namun kini kembali bisa diakses di Playstore setelah pihak pengembang menutup fitur tombol kirim. Ditutupnya tombol kirim pada higgs domino island ini dapat disimpulkan bahwa untuk saat ini game higgs domino island ini sudah merupakan konten positif.
Disampaikan pihak pengembang higgs domino, adapun penutupan fitur tombol kirim ini dilakukan pihak pengembang higgs domino island setelah menindaklanjuti arahan diskominfo RI.
Atas tutupnya tombol kirim ini, tidak sedikit orang yang merasa kecewa, terutama pedagang penjual chip higgs domino, pasalnya transaksi jual beli chip higgs domino ini sudah menjadi mata pencaharian mereka.
Selain itu, para peminat aplikasi ini juga kecewa karena imbas penghapusan fitur tombol kirim ini karena secara otomatis menghilangkan akses untuk menjual chip jika menang bermain.
“Higgs Domino Island ini sangat popular karena ada transaksi jual beli chipnya. Namun kalau tombol kirimnya dihilangkan otomatis semua pecandu game ini akan menghapus game untung-untungan ini,” ujar Brad yang merupakan peminat higss domino ini.
“Kecewa bang, padahal ini cuma game yang tidak terlalu berpengaruh menguras dompet. Coba dibandingin dengan situs online judi lainnya yang masih beredar secara bebas di internet. Seharusnya yang harus dihilangkan itu game judi situs online,” tegasnya lagi.
Disisi lain, DPC PJS Kota Batam yang secara terus menerus kritis terhadap game higgs domino island ini, menyampikan apresiasi kepada Diskominfo RI dan pihak pengembang higgs domino island karena telah menjawab tantangan pihaknya.
“Kami menyampikan apresiasi kepada pihak pengembang higgs domino island terhadap tantangan kami, mudah-mudahan penutupan fitur tobol kirim ini tidak untuk sementara namun permanent selamanya. Kita tetap akan memantau,” tegas Gusmanedy Sibagariang Ketua DPC PJS Kota Batam.
Pada pemberitaan sebelumnya, DPC PJS Batam menantang pengembang untuk menghapus tombol kirim. Menurut pihak PJS Batam, keberadaan fitur kirim inilah yang membuat game ini menjadi perjudian dimana menjadi ada transaksi jual-beli chip. | JM.