Pada awal tahun 2024 ini, sejumlah calon investor berkunjung ke BP Batam untuk melirik potensi investasi. Sebut saja kunjungan dari Delegasi Malaysia pada Senin (15/1/2024) lalu. Mereka ingin menjajaki peluang investasi bidang transportasi modern, Light Rail Transit (LRT) di Kota Batam.
Dimana, Pembangunan LRT ini sebagai salah satu upaya dari Kepala BP Batam, Muhammad Rudi dalam mengurangi kemacetan dan menjadikan Batam kota yang modern. Sebab, pembangunan jalan hingga lima lajur, jika tidak diimbangi dengan transportasi massal, akan berdampak pada kemacetan dalam beberapa tahun kedepannya.
Selanjutnya, juga ada kunjungan dari Opus Bay Management bersama pengembang properti terkemuka asal Jepang, Mitsubishi Estate Asia pada, Selasa (23/1/2024). Dimana, kedua perusahaan tersebut berencana akan berkolaborasi untuk berinvestasi di bidang properti.
Mereka melihat, perkembangan Kota Batam dalam beberapa tahun terakhir, terutama di bidang infrastruktur sangat berkembang pesat. Begitu juga dengan pembukaan rute baru, penerbangan internasional dari Batam ke Tiongkok. Sehingga, mereka melihat bisnis properti di Kota Batam sangat menjanjikan untuk saat ini.
Kepala BP Batam, Muhammad Rudi berkomitmen akan terus mengembangkan infrastruktur di Kota Batam. Ia ingin, Kota Batam menjadi kota baru yang modern pada 2029 mendatang. Pada saat itu, 40 juta penumpang berpotensi akan masuk ke Kota Batam.
“Pembangunan ini harus terus dijalankan untuk menjadikan Batam kota baru yang modern,” ujar Muhammad Rudi.
Untuk itu, Muhammad Rudi tak henti-hentinya meminta dukungan dari seluruh masyarakat di Kota Batam untuk terus kompak dan bersatu dalam mendukung pembangunan ini. Sebab, dengan potensi orang yang akan masuk ke Kota Batam itu tentunya juga akan meningkatkan perekonomian Kota Batam yang berdampak juga pada kesejahteraan masyarakat.
“Jika seluruh masyarakat sudah kompak dan bersatu, maka program pembangunan yang telah kita rencanakan bisa selesai sesuai dengan waktu yang telah kita targetkan,” katanya.
Sementara itu, Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait mengatakan, beberapa calon investor juga sudah dijadwalkan untuk mengunjungi BP Batam dalam beberapa hari kedepan. Ia menegaskan, BP Batam mempunyai tugas untuk mendatangkan investasi di Kota Batam.
Sebagai pelayan dari investasi di Kota Batam, tentunya BP Batam sangat mendukung penuh terhadap investasi yang masuk maupun investasi sudah eksis untuk melakukan ekspansi. Sehingga, dengan kedatangan dari calon invesor ini, BP Batam tentunya akan memberikan pelayanan terbaik agar investasi ini dapat terwujud dan berdampak pada pembkaan lapangan kerja bagi masyarakat Kota Batam.
“Kota Batam termasuk salah satu kota yang sangat dilirik oleh investor. Oleh karena itu, BP Batam akan memberikan pelayanan terbaik kepada calon investor. Harapan kami dengan kedatangan para calon investor ini, mereka bisa menanamkan modalnya dan Batam akan terus berkembang dan menjadi kota yang semakin maju,” ujarnya. | *